Harvest Moon : Island of Happiness ( Tanaman )

Seperti yang saya tuliskan sebelumnya, pertumbuhan tanaman dipengaruhi oleh cuaca. Setiap tanaman memiliki tahap pertumbuhan yang dipengaruhi oleh berapa hari yang dibutuhkan, dan berapa poin sinar matahari dan air yang dibutuhkan.

Harga jual tergantung dari Rank, makin tinggi makin mahal. Apabila kamu menjualnya ke Chen, harga jualnya lebih murah daripada kalau kamu menjualnya di Shipping Bin.

Sinar Matahari
Hot/Sunny: 3 poin
Clear: 1 poin
Cuaca lainnya: 0 poin
Tanaman yang ditanam di Greenhouse akan mendapatkan 1 poin setiap harinya

Air
Hurricane & Blizzard: 3 poin
Rainy & Snowy: 2 poin
Drizzle: 1 poin
Cuaca lainnya: 0 poin

Perlu diingat apabila kamu menyiram 2x, maka poin air yang didapat adalah 2.

Akan saya jelasin mengenai tabel di bawah. S adalah Sinar matahari dan A adalah air. Pertama kali menanam Turnip dinamakan Tahap 1 (bibit), membutuhkan minimal 2 hari dan 2 poin sinar matahari dan air agar mulai tumbuh daun dan lanjut ke Tahap 2. Selanjutnya dari Tahap 2, Turnip membutuhkan minimal 2 hari dan 2 poin sinar matahari dan air agar sampai ke Tahap 3 yang sudah siap dipanen. Setelah sampai tahap yang siap dipanen, segera panen dan jangan biarkan terlalu lama agar tidak rusak.

Apabila dalam Tahap 1, kamu sudah melewati 2 hari dan Turnip mendapatkan 4 poin sinar matahari dan 0 poin air, maka dia tidak akan berubah dulu ke Tahap 2 karena belum memiliki minimal 2 poin air. Turnip tidak boleh menerima poin lebih dari yang ditentukan (contoh >10 poin sinar matahari/air) karena bisa rusak.

Untuk tanaman yang apabila kamu merasa sudah cukup banyak menerima air tetapi masih kurang sinar matahari, maka sebaiknya kamu tidak perlu menyiramnya. Sayang sekali kamu tidak bisa melihat jumlah poin yang sudah didapat, jadi kamu harus mengingatnya sendiri atau mencatatnya.

S = Sinar matahari
A = Air

Spring
Bibit
Tahap 1
Tahap 2
Tahap 3
Tahap 4
Panen Ulang
Turnip
2 hari
2-10 S & A
2 hari
2-10 S & A
Siap panen
-
-
Potato
3 hari
3-10 S & A
4 hari
4-14 S & A
Siap panen
-
-
Cucumber
4 hari
5-20 S
3-12 A
3 hari
4-16 S
2-8 A
2 hari
3-12 S
2-10 A
Siap panen
Kembali ke Tahap 3
Strawberry
4 hari
3-10 S
4-12 A
3 hari
2-10 S
3-12 A
2 hari
2-6 S
2-8 A
Siap panen
Kembali ke Tahap 3
Cabbage
4 hari
7-20 S
3-12 A
5 hari
9-22 S
4-12 A
5 hari
9-20 S
5-16 A
Siap panen
-


Summer
Bibit
Tahap 1
Tahap 2
Tahap 3
Tahap 4
Panen Ulang
Tomato
2 hari
6-22 S
3-12 A
2 hari
6-22 S
2-10 A
2 hari
6-20 S
2-10 A
3 hari
8-20 S
2-12 A
Siap panen
Kembali ke Tahap 4
Corn
3 hari
5-16 S
3-12 A
4 hari
6-16 S
4-20 A
4 hari
6-20 S
4-20 A
3 hari
6-20 S
3-16 A
Siap panen
Kembali ke Tahap 4
Onion
3 hari
3-12 S
3-10 A
4 hari
4-20 S
4-14 A
Siap panen
-
-
Pumpkin
4 hari
10-30 S
4-12 A
5 hari
13-40 S
5-14 A
5 hari
14-40 S
5-16 A
Siap panen
-
Pineapple
5 hari
10-30 S
5-15 A
5 hari
8-24 S
6-20 A
5 hari
8-24 S
6-18 A
5 hari
10-32 S
6-16 A
Siap panen
Kembali ke Tahap 4


Fall
Bibit
Tahap 1
Tahap 2
Tahap 3
Tahap 4
Panen Ulang
Eggplant
3 hari
5-18 S
3-12 A
3 hari
6-20 S
4-14 A
3 hari
6-20 S
3-16 A
Siap panen
Kembali ke Tahap 3
Carrot
3 hari
5-16 S
3-12 A
4 hari
6-20 S
4-16 A
Siap panen
-
-
Yam
1 hari
2-8 S
1-8 A
2 hari
3-16 S
1-4 A
2 hari
3-16 S
1-4 A
Siap panen
Kembali ke Tahap 3
Spinach
2 hari
2-8 S & A
3 hari
3-12 S
2-8 A
Siap panen
-
-
Bell Pepper
2 hari
4-18 S
2-10 A
1 hari
2-10 S
1-6 A
2 hari
3-12 S
2-16 A
2 hari
4-12 S
1-16 A
Siap panen
Kembali ke Tahap 3


Fruits
Pohon yang kamu tanam hanya akan berbuah pada musim Summer dan Fall. Peach, Banana, dan Orange hanya akan berbuah pada musim Summer dan akan berbunga saat musim Spring. Untuk Apple dan Grape hanya akan berbuah pada musim Fall dan akan berbunga saat Summer.


Bibit
Tahap 1
Tahap 2
Tahap 3
Tahap 4
Berbuah
Peach
(Summer)
8 hari
10-60 S
4-40 A
10 hari
20-100 S & A
39 hari
50-120 S
30-120 A
3 hari
5-40 S
3-20 A
Menerima
4-20 S
4-16 A
Banana
(Summer)
9 hari
10-60 S
4-20 A
6 hari
15-100 S
3-120 A
24 hari
50-120 S
12-60 A
3 hari
5-40 S
3-20 A
Menerima
4-30 S
3-20 A
Orange
(Summer)
3 hari
5-30 S
6-40 A
21 hari
25-100 S
30-100 A
18 hari
20-90 S
30-60 A
3 hari
4-40 S
6-24 A
Menerima
4-20 S
6-24 A
Apple
(Fall)
9 hari
10-60 S
20-100 A
12 hari
15-60 S
25-120 A
30 hari
40-120 S
60-120 A
3 hari
5-40 S
10-60 A
Menerima
4-20 S
5-30 A
Grape
(Fall)
3 hari
9-60 S
10-60 A
21 hari
55-120 S
65-120 A
33 hari
70-120 S
80-120 A
3 hari
10-60 S
15-80 A
Menerima
10-40 S
10-50 A


Mushrooms
Bibit jamur bisa kamu dapatkan dengan 2 cara: pertama dengan mengambil jamur saat musim Fall dan masukkan ke mesin Seed Maker, kedua dengan membeli dari toko Chen yang memerlukan syarat dulu agar dia menjualnya. Terdapat 3 jenis jamur yaitu Shiitake, Toadstool, dan Matsutake.

Untuk 1 bibit Shiitake kamu dapat memanennya sebanyak 50x dan setelah itu kamu harus menanam bibit lagi. Untuk Toadstool sebanyak 30x, dan Matsutake sebanyak 20x.

Bibit
Tahap 1
Tahap 2
Tahap 3
Tahap 4
Panen Ulang
Shiitake
2 hari
2-12 S
5-40 A
5 hari
5-30 S
10-80 A
10 hari
10-60 S
20-120 A
Siap panen
3 hari
3-20 S
6-36 A
Toadstool
3 hari
3-20 S
5-40 A
10 hari
10-60 S
17-120 A
9 hari
9-80 S
15-80 A
Siap panen
4 hari
4-20 S
8-50 A
Matsutake
5 hari
5-20 S
12-50 A
10 hari
10-30 S
10-40 A
15 hari
10-40 S
20-80 A
Siap panen
5 hari
3-12 S
6-20 A


Grain
-    Grass Seeds
Dengan memotong Grass kamu akan mendapatkan Fodder yang digunakan sebagai makanan ternak (sapi dan domba), jadi kamu tidak perlu membelinya dari toko Mirabelle.

Tahap 1: 3 hari | 3-18 S | 1-20 A
Tahap 2: 4 hari | 4-18 S | 1-20 A
Tahap 3: 4 hari | 4-18 S | 1-20 A
Tahap akhir: Siap panen dan kembali ke Tahap 2


-    Rice Seeds
Hanya bisa ditanam di Rice Paddy dengan catatan Hoe kamu harus dipasangi Yellow Wonderful agar bisa mencangkul. Kemudian Sickle kamu juga harus dipasangi Yellow Wonderful agar bisa memotong berasnya. Rice Seeds tidak membutuhkan air dan siap dipotong setelah sekitar 50 hari. Kalau musim akan mendekati Winter, jangan menanamnya lagi karena akan hilang saat Winter. Sebaiknya tanam saat musim Spring atau awal Summer.

Tahap1: 10hari | 10-60 S
Tahap2: 10hari | 10-60 S
Tahap3: 10hari | 15-80 S
Tahap4: 10hari | 20-100 S
Tahap5: 10hari | 20-100 S
Tahap akhir (berwarna kuning): Siap panen

Untuk awal panen kamu akan mendapatkan Raw Rice. Apabila kamu memasukkan Raw Rice tersebut ke Tresher, kamu akan mendapatkan Rice. Kemudian masukkan Rice ke Flour Mill untuk mendapatkan Rice Flour.


-    Wheat
Tahap1: 30hari | 30-60 S | 10-60 A
Tahap 2: 8 hari | 10-60 S | 6-48 A
Tahap 3: 8 hari | 10-80 S | 4-48 A
Tahap 4: 8 hari | 10-100 S | 4-48 A
Tahap 5: 8 hari | 10-100 S | 6-48 A
Tahap akhir (berwarna kuning): Siap panen

Untuk awal panen kamu akan mendapatkan Raw Wheat. Apabila kamu memasukkan Raw Wheat tersebut ke Tresher, kamu akan mendapatkan Wheat. Kemudian masukkan Wheat ke Flour Mill untuk mendapatkan Wheat Flour.


-    Soybean
Tahap 1: 8 hari | 10-60 S & A
Tahap 2: 8 hari | 10-60 S | 12-60 A
Tahap 3: 8 hari | 10-80 S | 12-60 A
Tahap 4 (muncul warna pink): 8 hari | 10-100 S | 14-80 A
Tahap A (kacang kedelai hijau): 8 hari | 10-100 S | 12-68 A
Tahap B (kacang kedelai kuning): Siap panen

Apabila kamu panen saat di Tahap A, maka kamu akan mendapatkan Edamame. Kalau kamu tunggu sampai Tahap B, maka kamu akan mendapatkan Raw Soybeans. Apabila kamu memasukkan Raw Soybean tersebut ke Tresher, kamu akan mendapatkan Soybean. Kemudian masukkan Soybean ke Flour Mill untuk mendapatkan Soybean Flour.

-    Buckwheat
Tahap 1: 4 hari | 4-32 S | 4-40 A
Tahap 2: 4 hari | 4-36 S | 4-32 A
Tahap 3: 4 hari | 4-36 S | 4-32 A
Tahap 4 (pink): 4 hari | 4-32 S | 4-40 A
Tahap 5 (hijau): 4 hari | 4-32 S | 4-40 A
Tahap akhir (kecoklatan): Siap panen

Untuk awal panen kamu akan mendapatkan Raw Buckwheat. Apabila kamu memasukkan Raw Buckwheat tersebut ke Tresher, kamu akan mendapatkan Buckwheat. Kemudian masukkan Buckwheat ke Flour Mill untuk mendapatkan Buckwheat Flour.


Greenhouse
Untuk menanam di Greenhouse, kamu harus membeli batu cuaca di toko Chen terlebih dahulu dan menempatkannya di tempat yang telah tersedia di bagian kanan. Jika kamu ingin menanam bibit Spring (Turnip, Potato, dll), maka kamu harus memasang The Spring Sun.

1 komentar:

  1. Terimakasih Postingannya, cukup ringkas dan mudah di mengerti juga sangat membantu sekali

    BalasHapus