Harvest Moon : a Tale of Two Towns ( Tools & Wonderful )


Equipment Tools

Sebagiannya sudah saya jelaskan di bagian Villages, maka dari itu akan saya lanjutkan sisanya saja.
  • Clippers: Akan kamu dapatkan dari Jessica setelah membeli seekor domba.
  • Hammer: Pada Spring 12, tahun pertama Eileen akan datang mengunjungimu. Ke Konohana, cek message board request, selesaikan request Sheng dengan menyiapkan 8 stone (batu).
  • Axe: Tingkatkan pertemenan dengan Sheng hingga 5000 FP lalu saat Summer 1, cek message board request di Konohana. Sheng akan memintamu 8000G dan 10 branche.
  • Rod Fishing: Mayor akan datang pada Summer 1 untuk memberimu alat pancing.
  • Wonder Rod: Cek message board request saat Fall. Mayor akan memintamu 1 shoe & silver ball/stone (kedua benda ini bisa kamu dapatkan dengan memancing menggunakan tangan kosong di sungai yang dangkal).
  • Master Rod: Request Level 3, berteman dengan Rutger hingga mencapai 7750 FP, nantinya ia akan me-request, kamu akan dimintai 10 Old Boot & 10 Old Ball juga 6000G
  • Skateboard: Di tahun kedua, Oracle akan me-request 10 Old Ball & 10 Material Lumber
  • Snowboard: Di tahun kedua, Oracle akan me-request 10 Elli leaves and 10 Snow Ball
  • Stethoscope: Request dari Ash, kamu akan dimintain 5 Milk dan 5 Egg juga 1500G

Wonderful Stones

 
Terdapat 6 wonderful stones di sini, ini bukan guna untuk meng-upgrade tool-mu. Melainkan untuk mendapatkan 3 permintaan dari Harvest Goddess, terutama untuk memenuhi persyaratan menikahi Alisa.
Red & Orange: Lokasi batu ini random, tergantung musim dan cuaca lokasi akan berubah.
  • Spring: Pergi ke daerah bukit (bawah gunung) Konohana dan periksa bambu yang terpotong. Dapat juga diperiksa di air terjun pertengahan gunung Konohana.
  • Summer: Periksa batang kayu di pertengahan gunung Bluebell saat hari cerah. Saat hari hujan, lihat diatas, dibagian atas tebing, dimana ada kelinci di bukit Bluebell.
  • Fall: Pada hari hujan cek tunggul pohon di gunung Konohana.
  • Winter: Tidak ada
Blue & Yellow: Batu ini dapat diambil dengan memancing menggunakan tangan kosong pada hari hujan sebelum tengah malam..
  • Spring: Dapat dicari di kolam. bukit (sungai dangkal) Konohana.
  • Summer: Tidak ada
  • Fall: Dapat dicari di kolam. bukit Bluebell
  • Winter: Tidak ada
Green & Purple: Batu ini dapat ditermukan dengan memancing menggunakan wonder fishing rod. Kamu harus selesaikan Wonder Rod request (10 Old Ball & 10 Old Boot) sebelum kamu diberi long-casting fishing pole. Saat summer, memancing di pertengahan gunung Konohana (air terjun yang berada di selatan tidak termasuk air terjun). Hari hujan dimana waktu bagus untuk mencari Green Wonderful. Untuk Purple Wonderful mancing di aliran sungai puncak gunung Bluebell. Sedangkan Winter saat dimana hari bersalju.
Setelah mengumpulkan keenamnya, simpan semuanya di tas dan kunjungi Harvest Goddess di kolamnya. Cobalah lempar kesitu lalu dia akan muncul dan memberi 3 permintaan secara random.
  • I want to be friends with the Bluebell Villagers: Menaikan 1000 FP dengan para warga Bluebell (tidak termasuk kandidat).
  • I want to be friends with the Konohana Villagers: Menaikan 1000 FP dengan para warga Bluebell (tidak termasuk kandidat).
  • I want to be friends with the boys (khusus karakter perempuan): Meningkatkan 3000 FP dengan para kandidat bachelors.
  • I want to be friends with the girls (khusus karakter laki): Meningkatkan 3000 FP dengan para kandidat bachelorette.
  • I want the Harvest Goddess to Sing: Harvest Goddess menyanyi, tidak ada yang spesial.
  • I want the Harvest Goddess to Laugh: Harvest Goddess tertawa, tidak ada yang spesial.
  • I want to marry Alisa (khusus karakter laki): FP dengan Alisa diatas 55000 poin sebelum permintaan ini muncul. Kamu harus memilih opsi ini bila ingin memenuhi persyaratan menikah dengan Alisa.
Harap diperhatikan, mengingat hal ini munculnya random, lebih baik anda save game terlebih dahulu sebelum melakukan hal ini. Jadi bila kamu tidak mendapatkan permintaan apa yang kamu inginkan, kamu bisa me-load game kembali. Setelah sebuah permintaan dikabulkan, keenam. batu tersebut akan kembali lagi di gunung, jadi kamu bisa mencarinya ulang.

1 komentar:

  1. sheng kok tidak pernah keluar rumah, padahal batunya udah lebih dari 8 . mohon bantuannya..

    BalasHapus